Asesor kompetensi psikologi

RCC Sertifikasi Asesor LSP Psikologi Indonesia

Dalam rangka RCC (Recognition of Current Competency) untuk Perpanjangan Sertifikat saya sebagai Asesor LSP Psikologi Indonesia, pada 13 dan 14 Agustus 2022 saya mengikuti Upgrading Asesor Lembaga Sertifikasi Profesi Psikologi Indonesia.

Sebelumnya, saya telah mengikuti Refreshment yang dilegalisasikan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) pada 2 dan 3 Oktober 2021.

Berikut ini adalah sejumlah kegiatan saya bersama LSP Psikologi Indonesia:

  • Memperoleh Sertifikasi sebagai Asesor Kompetensi (ASKOM) tanggal 6 Oktober 2019, berlaku hingga 6 Oktober 2022, dengan unit kompetensi: (1) Merencanakan Proses dan Aktivitas Asesmen (MAPA), (2) Melaksanakan Asesmen, dan (3) Memberikan Kontribusi dalam Validasi Asesmen (MKVA).
  • Mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT LSP Psikologi Indonesia pada 19 April 2021 (Dalam RUPS ini diputuskan agar saham tidak lagi dipegang oleh pribadi, melainkan mewakili Asosiasi/Ikatan Minat; jadi termasuk saya telah melepas saham di PT LSP Psikologi Indonesia). Di samping itu, dalam forum ini terjadi pemilihan Direktur LSP Psikologi Indonesia untuk periode baru, yakni Prof. Dr. Yusti Probowati, Psikolog menggantikan Prof. Dr. Fendy Suhariadi, M.T., Psikolog.
  • Mengikuti Pelatihan Penyegaran Skema Khusus Sertifikasi Perancang dan Fasilitator Pengembangan Komunitas (PFPK) (30 Juli 2021), selanjutnya mengikuti Ujian Kompetensi (UKOM) di Tempat Ujian Kompetensi Universitas Paramadina Jakarta (28 Agustus 2021).
  • Memperoleh secara resmi Sertifikasi Profesi dari BNSP sebagai Perancang dan Fasilitator Pengembangan Komunitas (Designer and Facilitator on Community Development) (12 Oktober 2021) dengan unit kompetensi: (1) Menganalisis permasalahan komunitas; (2) Melakukan konsultasi program intervensi komunitas; (3) Melakukan intervensi psikologi sosial; (4) Melakukan evaluasi program intervensi komunitas; (5) Melakukan konseling.
  • Memberikan sosialisasi Sertifikasi Psikologi bagi Intervensionis Sosial dari LSP Psikologi Indonesia (26 Januari 2022).
  • Menjadi Asesor dalam melaksanakan UKOM di Tempat Ujian Kompetensi (TUK) Mandiri, Fakultas Psikologi Universitas Surabaya (25 Juni 2022).
  • Mengikuti Refreshment Lembaga Sertifikasi Profesi Psikologi Indonesia (2 dan 3 Oktober 2021).
  • Mengikuti Recognition of Current Competency (RCC) (13 dan 14 Agustus 2022).
  • Menjadi Asesor dalam melaksanakan UKOM di Tempat Ujian Kompetensi (TUK) Sewaktu, Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro (27-28 Agustus 2022).
  • Memperoleh Sertifikasi sebagai Asesor Kompetensi (ASKOM) tanggal 26 Oktober 2022, berlaku hingga 26 Oktober 2025, dengan unit kompetensi: (1) Merencanakan Proses dan Aktivitas Asesmen (MAPA), (2) Melaksanakan Asesmen, dan (3) Memberikan Kontribusi dalam Validasi Asesmen (MKVA).

Update 27-28 Agustus 2022: Menjadi Asesor Kompetensi Skema Perancang dan Fasilitator Pengembangan Komunitas di Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro (UNDIP)

RUPS LSP Psikologi Indonesia

Pada Senin, 19 April 2021, diselenggarakan RUPS Lembaga Sertifikasi Profesi Psikologi Indonesia. Dalam RUPS ini, Direktur Prof. Dr. Fendy Suhariadi, M.T. menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban yang diterima oleh seluruh peserta RUPS, dan segera disusuli oleh pemilihan Direktur yang baru. Yang terpilih adalah Prof. Dr. Yusti Probowati. Selamat berkiprah untuk Mba Yusti! Dalam RUPS tersebut ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Direktur sebelumnya kepada Bapak Dr. Rahmat Ismail yang telah membantu LSP Psikologi Indonesia sejak masa pendiriannya hingga saat ini. Bapak Rahmat Ismail menyampaikan harapan agar LSP Psikologi Indonesia turut termaktub dalam RUU Praktik Psikologi. Beliau juga menandaskan bahwa komunitas psikologi sendiri perlu menghargai keberadaan LSP Psikologi Indonesia sebagai lembaga resmi yang memperoleh pengakuan negara. Dalam kesempatan tersebut, Prof. Dr. Seger Handoyo selaku Komisaris Utama menyampaikan bahwa kedudukan LSP, termasuk LSP Psikologi Indonesia, di Kementerian Tenaga Kerja RI sangat kuat, serta agar para Asesor Kompetensi LSP Psikologi Indonesia yang telah diakui BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) untuk dapat melakukan penugasan sehingga perpanjangan sertifikatnya dapat dilakukan dengan portofolio yang ada.

Update 23 Juli 2021: Rapat Asesor Lembaga Sertifikasi Psikologi Indonesia